Cari contoh soal yang lengkap dengan solusi dan penjelasan untuk membantu Anda mempelajari strategi dan konsep yang mendasarinya.

Contoh Soal PAI Kelas 12 Semester 1 Beserta Jawaban Part-5

Berbeda dengan Contoh Soal PAI Kelas 12 Semester 1 Beserta Jawaban bagian pertama sampai PAI bagian ke-4 (soal nomor 31-40), soal Pendidikan Agama Islam bagian ke-5 berisikan materi soal tentang Etos Kerja. Pokok bahasan yang ada di Bab ini adalah Q.S. Al-Mujadilah [58]: 11 dan Q.S. Al Jumu'ah [62]: 9-10.

Berikut, contoh soal PAI kelas xii semester satu dengan kunci jawabannya dimulai dari soal nomor 41.

41. 


Arti lafal di samping adalah ….
a. dan tinggalkanlah kehidupan dunia
b. dan kerjakanlah salat
 c. dan tinggalkanlah jual beli
d. dan tinggalkanlah rumah
e. dan bertebarlah di bumi
Jawaban: c

42. Surat Al Jumu’ah ayat 9-10 secara garis besar mengandung pesan seruan kepada orang yang beriman untuk ….
a. melaksanakan salat jumat
b. melakukan aktifitas jual beli
c. meninggalkan jual beli
d. menjadi khatib jumat
e. bekerja dengan giat seperti jual beli, tetapi jangan sampai meninggalkan salat jumat
Jawaban: a

43. Dalam ajaran Islam, antara kehidupan dunia dan kehidupan akhirat harus ….
a. mendahulukan akhirat
b. mementingkan dunia
c. seimbang
d. ada yang dikorbankan
e. berat sebelah
Jawaban: c

44. 
perintah yang terkandung dalam lafal di samping adalah ….
a. wajib
b. sunah
c. makruh
d. haram
e. mubah
Jawaban: a

45. Menghentikan jual beli dan bergegas untuk melaksanakan salat Jumat, pesan yang terkandung di dalamnya adalah ….
a. lebih mengutamakan ibadah kepada Allah daripada jual neli
b. jual beli tidak terlalu penting dibanding salat jumat
c. sebagai umat Islam harus mengutamakan salat jumat
d. keseimbangan antara hablum minallah dan hablum minannas
e. jual beli harus dituntaskan terlebih dahulu
Jawaban: a

46. Karunia Allah yang dapat mendatangkan manfaat disebut ….
a. mukjizat
b. karamah
c. hidayah
d. nikmat
e. syafaat
Jawaban: d

47. Surat Alquran yang ke-62 dan terdiri atas 11 ayat adalah surat ….
a. An Nisa
b. Ar Ra’du
c. Al Jumu’ah
d. Al Baqarah
e. As Saffat
Jawaban: c

48. Isi pokok surat Al Jumu’ah ayat ke 9 dan 10 adalah tentang ….
a. sifat orang munafik dan ajakan untuk taat kepada Allah swt.
b. larangan iri hati terhadap orang yang mandapat karunia Allah swt.
c. dorongan untuk kerja keras demi kebahagiaan keluarga
d. dorongan untuk bekerja keras mengubah nasib
e. dorongan untuk hidup seimbang dalam beribadah dan bekerja
Jawaban: e

49. Dalam Alquran surat Al Jumu’ah [62] ayat 9 disebutkan bahwa melaksanakan salat Jumat hukumnya ….
a. wajib ‘ain
b. sunah gair muakkad
c. wajib kifayah
d. mubah
e. sunah muakkad
Jawaban: a

50. Jika salat jumat telah dikerjakan kita diperintahkan 






maksudnya adalah ….
a. beristirahat untuk kesehatan
b. menuntut ilmu/belajar
c. berkumpul bersama keluarga
d. mencari karunia Allah
e. berzikir di masjid
Jawaban: d

Lanjut ke soal nomor 51-60 => Contoh Soal PAI Kelas 12 Semester 1 Beserta Jawaban Part-6

Previous
Next Post »